Jeruk Nipis, Khasiat Alami Untuk Memutihkan Wajah

 

Tahukah anda bahwa banyak cara memutihkan wajah yang alami? Salah satunya dengan menggunakan jeruk nipis. Buah yang memiliki rasa asam ini ternyata memiliki banyak khasiat untuk kecantikan, seperti mengatasi jerawat, mengurangi tanda penuaan, dan mencerahkan wajah secara permanen. Sangat menarik, bukan? Yuk simak bagaimana cara menggunakannya.

Jeruk Nipis Untuk Memutihkan Wajah

  1. Campuran Jeruk Nipis dan Susu

Jeruk nipis memiliki banyak kandungan vitamin A dan C yang baik untuk kesehatan dan kecantikan. Kandungan ini dapat anda manfaatkan untuk merawat kulit wajah dan mendapatkan hasil berupa kulit yang cerah dan putih secara permanen. Cara pertama yang bisa anda lakukan adalah mencampurkan jeruk nipis dengan susu.

Susu sendiri juga sudah tidak diragukan lagi manfaatnya untuk kecantikan, sehingga kombinasi dari kedua bahan alami ini akan memberikan hasil yang luar biasa bagi anda. Peras satu buah jeruk nipis dan tambahkan 5 sendok makan susu bubuk. Kemudian, tuangkan air secukupnya untuk mendapatkan kekentalan yang pas dan tidak terlalu encer.

Campuran ini dapat anda gunakan sebagai masker dengan meratakannya ke seluruh wajah dan leher. Tunggu sekitar 15 menit hingga masker meresap dengan baik ke dalam kulit. Setelah itu, anda bisa membersihkannya menggunakan air. Manfaat dari campuran susu dan jeruk nipis adalah menghilangkan flek pada wajah dan mencerahkan kulit.

  1. Campuran Jeruk Nipis dan Madu

Selain susu, campuran jeruk nipis dan madu juga menjadi salah satu cara memutihkan wajah yang alami dan ampuh. Sejak jaman dahulu, madu merupakan bahan alami yang banyak dimanfaatkan untuk kesehatan yang kecantikan. Ternyata, campuran madu dan jeruk nipis juga bisa memutihkan kulit wajah secara alami dan permanen.

Untuk memanfaatkannya, anda cukup mengambil dua sendok makan air perasan jeruk nipis dan mencampurnya dengan satu sendok makan madu. Kemudian, aplikasikan campuran ini ke seluruh kulit wajah secara perlahan-lahan dan diamkan selama beberapa menit hingga meresap ke dalam kulit. Setelah itu, bilas dengan air hangat dan bilas kembali dengan air dingin.

  1. Campuran Jeruk Nipis dan Bengkoang

Bengkoang sudah tidak asing sebagai bahan alami di dunia kecantikan. Buah yang kaya dengan kandungan vitamin E ini memang dikenal dapat memutihkan wajah dan tubuh secara alami. Tidak heran, jika buah ini banyak digunakan oleh pabrik kosmetik untuk produk kosmetik mereka.

Ternyata, anda juga bisa memanfaatkan campuran bengkoang dan jeruk nipis untuk memutihkan wajah secara alami dengan cara yang gampang dan biaya yang murah. Pasalnya, anda tidak perlu merogoh kocek dalam untuk mendapatkan manfaat dari bengkoang dan jeruk nipis.

Anda bisa menggunakan campuran ini sebagai masker wajah untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Pertama-tama, potong bengkoang menjadi beberapa bagian dan blender hingga halus. Kemudian, campurkan sedikit air perasan jeruk nipis ke dalam bubur bengkoang. Setelah itu, aplikasikan ke seluruh kulit wajah selama 30 menit dan bilas hingga bersih.

Cara ini menjadi salah satu alternatif yang bisa anda gunakan sebagai ikhtiar untuk mendapatkan kulit wajah yang putih secara permanen. Selain itu, anda juga tidak perlu menyediakan biaya perawatan yang mahal karena bahan-bahan yang digunakan sangat terjangkau.

Selain kombinasi jeruk nipis dengan bahan-bahan di atas, ada beberapa kombinasi lain yang bisa anda coba. Dengan kandungan yang ada di dalamnya, jeruk nipis dapat menjadi salah satu cara untuk mendapatkan wajah putih secara alami. Anda hanya perlu konsisten untuk melakukan perawatan dengan bahan alami ini.